
Deltakepri.co.id|Bintan – Nama-nama calon sekretaris daerah dan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Pemerintah Kabupaten Bintan masing-masing memiliki 3 calon yang mengikuti open biding, Senin (28/11/2022).
Adapun nama calon yang bertarung untuk menjadi Sekda Pemkab Bintan yakni Ronny Kartika, dr. Gama Isnaini dan Kadis perikanan Fachrisyam.
Sedangkan open biding dengan jabatan Kadis Perkim, nama yang disebut yakni Rusli yang menjabat Sekretaris Dinas Perhubungan, Muryanto dan Muhammad Irsan.
“Saat ini masih proses dan 3 nama masuk dalam daftar panitia seleksi (Pansel-red). Nantinya para calon akan mengikuti tahapan,” Ungkap Plt Sekda Bintan Ronny Kartika.
Menurut Ronny, untuk tahap awal masih melakukan beberapa tahapan. Karena pansel akan ada dari sekda provinsi, perguruan tinggi dan akademisi.
“Kita hanya peserta aja. Panitia yang akan memberikan pilihan dengan cara mengikuti beberapa rangkaian,” ucapnya.