KepriTanjungpinang

Pengurus RBB Berbagi Kasih Untuk Yatim-Piatu serta Janda dan Duda

×

Pengurus RBB Berbagi Kasih Untuk Yatim-Piatu serta Janda dan Duda

Sebarkan artikel ini
Pengurus RBB Berbagi Kasih Untuk Yatim-Piatu serta Janda dan Duda

DELTAKEPRI.CO.ID|TANJUNGPINANG – Merajut tali asih dengan berbagi kepada sesama yang paling membutuhkan terutama kepada anak yatim-piatu, janda dan duda akan melengkapi indahnya Natal tahun 2021 ini di kalangan pengurus Rumpun Batak Bersatu (RBB) Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepri dan warganya.

Di momen sekaligus menyambut Tahun Baru 2022, ketua dan pengurus RBB Kota Tanjungpinang berbagi 250 paket kepada mereka-mereka yang dinilai paling membutuhkan.

Selain itu, menyerahkan satu dus minuman kaleng kepada Ketua Parsahutaon.

Kegiatan itu dilaksanakan, Senin (27/12) sekitar pukul 15.00 WIB di Kantor atau Sekretariat RBB di JL. D.I Panjaitan, Ruko Bintan Centre Blok D.No.29, Batu 9, Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur.

Ketua Umum RBB Kota Tanjungpinang, dr Anthoni Simatupang menuturkan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama masyarakat Batak serta bentuk solidaritas dan kekompakan seluruh anggota dan jajaran di kepengurusan RBB.

Adapun nama-nama penerima bantuan berdasarkan data yang diberikan Ketua Parsahutaon atau ketua kumpulan wilayah yang jumlahnya 29 STM/Parsahutaon.

Anthoni juga mengatakan, program baik ini bukanlah yang pertama kali dilakukan. Masa kepengurusan RBB sebelumnya, kegiatan yang sama sudah dimulai. Kegiatan yang baik tersebut, akan terus dilanjutkan.

Anthoni berharap, melalui kegiatan ini keberadaan Paguyuban RBB bisa berdampak bagi masyarakatnya terutama yang sangat membutuhkan.

Ia berharap, bantuan ini menambah bahagia di tengah keluarga penerima. Jangan dilihat dari nilainya, namun, ini bukti niat baik pengurus yang hadir di tengah masyarakat.

Anthoni menambahkan, melalui kegiatan ini juga bisa menambah kekompakan bagi sesama anggota dan memperkenalkan jajaran pengurus ke masyarakat Batak yang ada.

Terkait anggaran pelaksanaan kegiatan ini, Anthoni menuturkan dikumpulkan dari berbagai pihak. Terutama dari sesama anggota dan juga lainnya.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua Puak Karo, Drs Syahrial Tarigan, Ketua Puak Angkola, Ustaz H Soleman Siregar, Ketua Puak Toba, Parlindungan Silitonga, dan pengurus inti RBB Tanjungpinang.

Ditambahkannya, Rabu (29/12/2021) nanti, tim musik Batak akan menampilkan beberapa alat musik dan lagu dalam acara Perpat Tanjungpinang.

Ini merupakan momen memperkenalkan ke Khasan Batak melalui musik dan lagu. Setelah sebelumnya sudah diperkenalkan melalui tari dan juga lagu di TCC Mall.

Pada kesempatan itu, Anthoni juga menyampaikan Selamat Hari Natal kepada seluruh warga Batak yang merayakannya.

Ia mengajak agar seluruh warga Batak tetap solid, saling membantu sesama serta menjaga kerukunan dengan berbagai elemen masyarakat lainnya dalam membangun kota ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *