Delta Kepri – Provinsi Kepulauan Riau masih cukup banyak ditemukan pelaku usaha kaki lima yang berjualan di Pinggir jalan.
Hal ini berdasarkan dari hasil sensus ekonomi yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepri beberapa waktu lalu.
“Ternyata masih banyak pelaku – pelaku usaha kita yang gak punya tempat masih mondominasi usaha di Kepri ini,” ujar Panusunan Siregar kamis (1/9) siang.
Menurut Panusunan Siregar, tidak hanya para pedagang kaki lima yang mendominasi. Akan tetapi ada juga pelaku usaha yang menjual barang dagangannya secara online.
“Banyak juga pelaku usaha yang membuka lapak secara online jadi tidak mempunyai tempat dalam menjajakan usahanya,” ucapnya. (Ari)