BARABAI-Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah menutup scera resmi TMMD ke-112 Kodim 1002/HST di desa Rantau Keminting Kec. Labuan Amas Utara Kab. Hulu Sungai Tengah. Kamis (14/10/2021).
Dalam amanat Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Heri Wiranto, M.M.,M.Tr (Han) yang dibacakan oleh Danrem 101/Antasari Brigjen TNi Firmansyah bahwa program TNI manunggal membangun desa (TMMD) ke-112 tahun 2021 diselenggarakan selama 30 hari ini merupakan operasi bakti TNI yang dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat, dan kegiatan dilaksanakan secara lintas sektoral dengan melibatkan pemda, polri dan instansi terkait serta masyarakat setempat.
TMMD dilaksanakan untuk membantu pemerintah daerah guna meningkatkan akselerasi pembangunan insfrastruktur serta membuka daerah yang terisolir guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta meningkatkan kehidupan berbangsa dan bernegara dalam rangka tetap terpeliharanya kemanunggalan TNI-Rakyat
Dengan mengambil tema “TMMD wujud sinergi membangun negeri”. ini sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk membangun daerah-daerah yang belum tersentuh pembangunan secara merata, sekaligus sebagai momentum untuk menggelorakan kembali semangat gotong royong.
Berdasarkan hasil evaluasi serta, saya menilai bahwa penyelenggaraan TMMD kali ini dapat berjalan dengan lancar, tertib dan aman dengan hasil yang sangat baik dan menggembirakan. pada pelaksanaannya TMMD ke-112 ini juga didukung oleh dinas pemda setempat, diantaranya dinas kesehatan, dinas pertanian, BKKBN, dinas sosial, dinas pekerjaan umum serta kejaksaan negeri dan Polres.
Adapun pencapaian sasaran pembangunan fisik, telah mencapai 100%. para personel satgas TMMD dan seluruh komponen masyarakat yang terlibat telah berhasil menyelesaikan pembangunan infrastruktur pedesaan berupa pembuatan turap sungai sepanjang 138 m, pembukaan badan jalan sepanjang 1.100 m, pengerasan badan jalan sepanjang 3.025 m, pembuatan siring pondasi sepanjang 1.034 m, pembuatan drainase jalan sepanjang 6.000 m, pembuatan jembatan 1 unit, pembuatan plat duicker 3 unit, pembangunan rumah singgah 1 unit, pembangunan rumah 4 unit, pembangunan mck 1 unit, rehab jembatan 2 unit, dan rehab mushola 2 unit.
Untuk sasaran kegiatan non fisik satgas TMMD yang bersinergi dengan dinas terkait telah melaksanakan penyuluhan antara lain tentang hukum dan narkoba, bela negara dan wawasan kebangsaan, rekruitmen prajurit TNI, KB/kesehatan, Posyandu, buta aksara, stunting (kurang gizi), pos pembinaan terpadu, peternakan, pertanian dan perkebunan, perikanan, penanggulangan bencana serta penyuluhan covid-19. selain itu, satgas TMMD juga melaksanakan kegiatan pengobatan gratis, pembagian sembako, penanaman mangrove sebanyak 20.000 pohon dan mengadakan kegiatan perpustakaan keliling.
Pelibatan TNI dalam program pemerintah pada dasarnya telah sesuai dengan amanat dalam UU TNI Nomor 34 tahun 2004 khususnya tentang tugas tni pada omsp yaitu memberdayakan wilayah pertahanan secara dini sesuai dengan sistem pertahanan semesta dan membantu tugas pemerintah di daerah khususnya dalam aspek pembangunan kualitas dan kesejahteraan masyarakat.
Berkenaan dengan telah selesainya pelaksanaan TMMD ke-112 Ta 2021, atas nama keluarga besar TNI mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah bekerjasama dan membantu pelaksanaan TMMD ke-112 Ta 2021, sehingga dapat berjalan tertib dan lancar sesuai tujuan yang diharapkan.”tutupnya.
(pendim1002).