Tanjungpinang

Truk Bermuatan Besi Tua Terguling, Polisi Duga Over Kapasitas

×

Truk Bermuatan Besi Tua Terguling, Polisi Duga Over Kapasitas

Sebarkan artikel ini
Sebuah truk bermuatan besi tua dengan nomor polisi BP 8286 WU terbalik di Jalan Adi Sucipto Km 10, tepatnya di depan eks Hotel Comforta, Tanjungpinang, Senin (26/5/2024), sekitar pukul 11.45 WIB/f-dk

TANJUNGPINANG, deltakepri.co.id – Sebuah truk bermuatan besi tua dengan nomor polisi BP 8286 WU terbalik di Jalan Adi Sucipto Km 10, tepatnya di depan eks Hotel Comforta, Tanjungpinang, Senin (26/5/2024), sekitar pukul 11.45 WIB.

Kecelakaan tunggal ini diduga terjadi akibat kelebihan muatan. Truk tersebut terguling ke arah kanan dan menyebabkan arus lalu lintas tersendat. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Pantauan di lokasi, petugas dari Satlantas Polresta Tanjungpinang tampak mengatur arus lalu lintas untuk mencegah kemacetan lebih parah.

Sementara itu, proses evakuasi truk dilakukan menggunakan lori crane.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Tanjungpinang, Ipda Marbun, menyampaikan bahwa truk datang dari arah Senggarang menuju Km 14 melalui Jalan Adi Sucipto.

“Setibanya di depan eks Hotel Comforta, truk mengalami kecelakaan tunggal. Jika dilihat dari kondisinya, truk ini over kapasitas,” jelasnya saat ditemui di lokasi kejadian.

Ia menambahkan bahwa sopir truk telah dibawa ke Polresta Tanjungpinang untuk dimintai keterangan lebih lanjut terkait insiden tersebut.

“Untuk supirnya belum kita minta keterangan, namun setelah ini kemungkinan akan dibawa ke kantor. Barang bukti akan diamankan terlebih dahulu,” imbuhnya.

Hingga berita ini diturunkan, proses evakuasi masih berlangsung dan arus lalu lintas di sekitar lokasi ditutup sementara hingga truk berhasil dievakuasi. (DK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *