Tanjungpinang

Selain Menyerahkan Dana PKH, Lis Darmansyah juga Berikan Bantuan bagi Ibu Hamil

×

Selain Menyerahkan Dana PKH, Lis Darmansyah juga Berikan Bantuan bagi Ibu Hamil

Sebarkan artikel ini

Delta Kepri – Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnaker) Kota Tanjungpinang menyerahkan dana Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 sekaligus penyerahan paket bantuan bagi ibu hamil dan Balita peserta PKH tahu 2016.

Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Surjadi mengatakan, Program ini merupakan program dari pusat yang dilaksanakan oleh Kementerian Sosial.

Menurutnya, bantuan tahap ketiga pada keluarga PKH diberikan kepada 1.443 warga Kota Tanjungpinang. Penyerahannya-pun dilakukan melalui PT. Pos Indonesia.

“Khusus hari ini ada tambahan dari Walikota Tanjugpinang untuk ibu hamil dan balita sebanyak 700 paket, yang isinya berupa selimut,handuk dan milo,” ujar Surjadi di depan Aula Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Tanjungpinang, Selasa (27/9).

Sementara itu, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah mengharapkan program-program seperti ini setidaknya dapat membantu meringankan beban keluarga dibawah kehidupan yang layak.

“Yang paling utama Pemerintah merasa mempunyai kewajiban serta perhatian kepada masyarakat yang di bawah standar kehidupan layak,” jelas Lis.

Dikatakan Lis, dengan program ini paling tidak ada program lanjutan yang bisa bersenergi. Sehingga bertahap bisa lepas dari keluarga harapan.

“Tahun depan ini, ada program Kube yang datanya dari keluarga harapan. Sehingga mereka bisa lepas dari keluarga harapan dan menjadi keluarga mandiri,” ucapnya. (Ari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *