Delta Kepri – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kota Tanjungpinang menggelar acara Halal Bihalal dan Sekaligus meresmikan Kantor DPC Hanura yang baru. Senin, (01/8/2016).
Disela-sela acara peresmian dan halal bihalal itu. Walikota Tanjungpinang H Lis Darmansyah SH ikut memberikan sambutan. Dalam sambutannya, ia menjelaskan agar seluruh partai memiliki tujuan mensejahterakan rakyat.
Menurutnya, dengan hadirnya Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Kota Tanjungpinang, diharapkan mampu melambungkan cikal bakal yang baik dalam berpolitik.
“Karena tujuan partai itu, semua sama.Baik itu PDIP, Gerindra, PKS, Nasdem atau-pun lainnya. Tujuannya tetap sama yaitu, menciptakan sesuatu yang dapat meningkatkan kesejateraan masyarakat. Dan yang terpenting saat ini, hadirnya Partai Hanura di Kota Tanjungpinang, mampu menimbulkan cikabakal kedepannya dalam partai politik. Dan Saya Lis darmansyah memang bergandeng dengan Partai PDI Perjuangan. Akan tetapi saya selaku walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah adalah milik Semua masyarakat Tanjungpinang,” Jelas Lis kepada seluruh jajaran keluarga Partai Hanura di Kantor DPC Hanura.
Sementara itu, Ketua DPC Hanura Kota Tanjungpinang, M Rona Andaka SH berharap Kantor yang baru diresmikan ini. Sebagai tempat berkumpulnya masyarakat untuk menyampaikan Keluh, Kesah dan Kritikan kepada Partai Hanura.
M. Rona Andaka SH yang kerap dipanggil dengan sebutan Daka, juga tak lupa menegaskan, bahwa Keluarga besar Hanura akan tetap mendukung seluruh kebijakan Walikota yang berpihak kepada masyarakat
“Terimakasih ya teman-teman sekalian. Beginilah apa adanya kantor kami. kami mengharapkan kepada masyarakat agar bisa bahu membahu dengan partai Hanura untuk meningkatkan kesejahteraan Tanjungpinang. Dan kami keluarga besar Partai Hanura akan terus mendukung kebijakan Bapak Wali dan Wakil, dan selalu berjuang untuk masyarakat di sisa jabatannya,” terang Daka kemarin lalu.
Selain itu, Hadir juga Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Kepulauan Riau Bakti Lubis SH. Ia menyampaikan, pertama-tama Hanura harus bisa membangun loyalitas dan royalitas dalam berorganisasi. Sebab, tanpa adanya royalitas dan loyalitas. Pastinya, pencapaian partai tidak akan terjamin.
“Terutama membangun royalitas dan loyalitas. Sebab, tanpa royalitas pencapaian pertai tidak akan terjamin. Yakin dan percaya keluarga besar Partai Hanura ini tetap akan maju walaupun partai politik ini banyak diperbincangkan. Tujuan partai ini adalah untuk mensejahterahkan seluruh masyarakat,” ungkap Bakti Lubis dengan frontal.
Turut hadir dalam acara ini, Ketua DPD Provinsi Kepulauan Riau Bakti Lubis, Walikota Tanjungpinang H Lis Darmansyah SH, Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungpinang Riono, Ketua DPC Partai Hanura Kota Tanjungpinang M Rona Andaka SH dan Para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepri, serta Perwakilan dari partai – partai lainnya. (Oppy)