DELTAKEPRI.CO.ID, LINGGA – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-27, Danlanal Dabo Singkep menggelar kegiatan Fun Fishing 2019 yang diikuti sebanyak 200 peserta dari berbagai daerah di Kepulauan Riau.
Kegiatan yang berlangsung di Pantai Tanjung Keriting, Desa Kudung, Kecamatan Lingga Timur, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau pada Sabtu (5/10/2019 malam, menyita perhatian seluruh peserta.
Bahkan bukan itu saja, warga dari berbagai daerah di Lingga juga turut antusias menyaksikan langsung kegiatan hingga pembukaan Fun Fishing 2019 tersebut.

Kemeriahan itu pun tak pernah disangka sebelumnya oleh Danlanal Dabo Singkep, Letkol Laut (P) Arif Rahman. Dalam sambutannya, Arif mengaku bangga bahwa kegiatan ini sangat diminati.
“Terus terang saya merasa bangga karena tak mengira antusias peserta untuk mengikuti kegiatan ini cukup membanggakan,” katanya saat membuka secara resmi kegiatan tersebut, Sabtu (5/10/2019) malam.
“Alhamdulillah, berkat campur tangan dari Allah subhanahu wa ta’ala, dan berkat doa dari para peserta, acara ini dapat kita selenggarakan,” ujarnya lagi menambahkan.
Selain itu, Arif juga mengungkapkan bahwa terlaksananya kegiatan Fun Fishing 2019 tak terlepas berkat kerja keras seluruh panitia pelaksana yang dibarengi dengan adanya keinginan masyarakat setempat.
Sebut Arif, bak gayung bersambut, bahwa kegiatan yang diharapkan masyarakat ini, kata dia selaras dengan tugas pokok Danlanal Dabo Singkep yang mana salah satunya dilakukan pembinaan.
“Jadi ini sudah pas, ada inisiatif dari masyarakat yang memiliki program, maka kami mencoba memfasilitasi dan mengakomodir, terjadilah kegiatan Fun Fishing ini,” pungkas Danlanal Letkol Laut Arif Rahman, disambut tepuk tangan meriah dari seluruh peserta yang informasinya akan di lepas hari ini, Minggu (6/10/2019) pukul 05.00 WIB.
Kegiatan Fun Fishing 2019 yang berhadiah total puluhan juta rupiah itu, turut dihadiri Wakil Bupati Lingga, TNI-Polri, BPBD Lingga, Dinas Perikanan, Anggota DPRD Lingga, Ormas Pemuda Pancasila, Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia, Camat dan Sekcam Lingga Timur, Camat Lingga Utara, Kades dan BPD.