BintanTanjungpinang

Berkah Ramadan, A1S Koarmada I dan Scooter Bintan Bagikan 500 Takjil

×

Berkah Ramadan, A1S Koarmada I dan Scooter Bintan Bagikan 500 Takjil

Sebarkan artikel ini
Komunitas Vespa Armada 1 Scooter (A1S) bersama komunitas scooter se-Pulau Bintan menggelar aksi berbagi takjil kepada masyarakat yang melintas di Jalan Simpang Pamedan, Kecamatan Bukit Bestari, Tanjungpinang, pada Minggu (09/03/2025)/fdk-yli

TANJUNGPINANG, deltakepri.co.id – Komunitas Vespa Armada 1 Scooter (A1S) bersama komunitas scooter se-Pulau Bintan menggelar aksi berbagi takjil kepada masyarakat yang melintas di Jalan Simpang Pamedan, Kecamatan Bukit Bestari, Tanjungpinang, pada Minggu (09/03/2025).

Sebanyak 500 paket takjil disiapkan dan dibagikan secara gratis dalam kegiatan ini. Komandan Pom Koarmada I, Kolonel Laut (PM) Dedy Ary Yuanto Opsla, yang juga Ketua Club Vespa Armada 1 Scooter, mengapresiasi aksi sosial ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Kami berharap kegiatan bagi-bagi takjil ini dapat memberikan kebahagiaan bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa Ramadan 1446 H sekaligus mempererat silaturahmi,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kehadiran komunitas Vespa dalam aksi ini merupakan wujud komitmen Armada 1 Scooter dalam menjalin hubungan baik dengan masyarakat, terutama di bulan penuh berkah.

Selain itu, Dedy Ary Yuanto menjelaskan bahwa takjil yang dibagikan ditujukan kepada para pengendara, pejalan kaki, dan warga sekitar. Antusiasme masyarakat terlihat tinggi saat menerima takjil yang dibagikan oleh para anggota komunitas Vespa.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak komunitas yang tergerak untuk melakukan aksi sosial serupa dan menebarkan kebaikan selama bulan Ramadan. (Yuli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *