KepriTanjungpinang

Ada apa di Jalan Teuku Umar?, Rudi Chua No Comment, Rahma: Alhamdulilah luar biasa antusias pedagang dan warga berdatangan

×

Ada apa di Jalan Teuku Umar?, Rudi Chua No Comment, Rahma: Alhamdulilah luar biasa antusias pedagang dan warga berdatangan

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Provinsi Kepri, Rudi Chua

Foto: Istimewa

Delta Kepri – Menanggapi berita ada apa di Jalan Teuku Umar?. Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau Rudi Chua langsung mengutarakan tanggapannya, setelah sebelumnya ia dan Walikota Tanjungpinang sempat terlibat adu argument.

“Untuk masalah kenapa ke jalan teuku umar saya no comment. Sementara untuk masalah bazar pasar sudah ada kesepakatan,” ucap Rudi Chua melalui pesan singkatnya, Rabu (9/1) malam.

Rudi juga mengatakan pemerintah dan para pedagang telah mendapati solusi serta kesepakatan bersama.

“Pedagang bazar yang di jalan pasar pindah ke jalan merdeka dekat pos polisi (karena jalan Teuku Umar untuk bazar disana ditutup sehingga ruas jalan merdeka depan pos polisi menjadi kosong dan diisi pedagang bazar jalan pasar),” katanya.

Selain adanya solusi, lanjut Rudi, kesepakatan ini juga diangggap mampu memberikan efek positif pada perayaan hari besar Imlek nanti.

“Untuk menghindari bentrokan dan menjaga suasana kondusif menjelang imlek para pedagang menerima keputusan tersebut. Jadi masalah tersebut dianggap selesai,” tutupnya.

Sementara itu, Walikota Tanjungpinang Syahrul dan Wakilnya Rahma membuktikan perjuangan hasil rapat penempatan Bazar Imlek di Jalan Teuku Umar.

“Alhamdulilah, terimakasih. Luar biasa antusias pedagang dan warga berdatangan menyambut malam pertama Bazar Imlek,” ujar Rahma kepada wartawan, Rabu (9/1) malam.

Tak luput, warga yang berdatangan maupun para pedagang terlibat aksi selfie bersama Rahma di lokasi Bazar.

“Insya Allah, Syahrul – Rahma bersama kita membangun kota Tanjungpinang,” sambung Rahma.

Adapun lokasi yang dibuka untuk Bazar Imlek saat ini, dijelaskan Rahma masih disekitaran depan toko Matahari.

Disamping itu, tambah Rahma, setelah Jalan Teuku Umar dipenuhi oleh para pedagang, nantinya akan berlanjut ke Jalan Merdeka.

“Seluruh pedagang yang akan berjualan kita penuhi terlebih dahulu Jalan Teuku Umar, selebihnya diarahkan di Jalan Merdeka, mulai dari toko Olivia sampai perbatasan toko Matahari,” pungkasnya. (DK/Simarmata)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *