BINTAN, deltakepri.co.id – Dalam rangka menyambut Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2025, Bupati Bintan, Roby Kurniawan bersama istrinya, yang juga Ketua LKKS Bintan, Hafizha Rahmadhani melakukan kunjungan langsung ke sejumlah lansia di wilayah Kabupaten Bintan.
Salah satu yang dikunjungi adalah Ali (64), warga Kampung Kawal Pantai, Kecamatan Gunung Kijang, Senin (26/5/2025).
Ali merupakan seorang mantan nelayan yang kini harus terbaring akibat komplikasi penyakit ginjal dan paru-paru yang dideritanya selama empat bulan terakhir.
Meski dalam kondisi terbatas, ia tetap menjadi sosok inspiratif karena berhasil menyekolahkan tiga dari empat anaknya hingga lulus sarjana.
Bupati Roby menyampaikan apresiasi dan rasa hormat atas perjuangan hidup Ali yang luar biasa.
Dalam kunjungan tersebut, ia turut memberikan motivasi kepada Ali dan keluarga agar tetap semangat dalam menjalani hidup.
“Kita ingin hadir langsung di tengah masyarakat, melihat kondisi para lansia secara nyata. Pak Ali salah satu yang kita kunjungi dalam rangkaian HLUN tahun ini,” ujar Roby.
Selain dukungan moral, bantuan yang diserahkan pun sangat personal dan sesuai kebutuhan. Bantuan berupa sembako, popok lansia, susu formula khusus, cateter tip (suntikan makanan), perlak, selimut, tisu basah, tisu kering, dan kain sarung diserahkan langsung kepada keluarga Ali.
“Karena Pak Ali tidak bisa duduk, maka bantuannya berbeda. Biasanya kursi roda, tapi untuk beliau kita sesuaikan,” tambahnya.
Bupati Roby juga memastikan bahwa Dinas Kesehatan melalui Puskesmas terdekat akan memberikan layanan medis secara rutin di rumah Ali, khususnya untuk penggantian selang cateter tip setiap dua pekan secara gratis.
Roadshow lansia ini merupakan bagian dari rangkaian HLUN 2025 yang diperingati setiap 29 Mei.
Pemkab Bintan melalui Dinas Sosial juga menyiapkan 18 kursi roda serta 400 paket sembako yang akan dibagikan kepada lansia di seluruh kecamatan sebagai bentuk kepedulian terhadap kelompok usia lanjut. (DK)