KepriKesehatanTanjungpinang

Layanan Tanpa Kasir dan Gratis! Rumah Sehat Baznas Hadir di Tanjungpinang

×

Layanan Tanpa Kasir dan Gratis! Rumah Sehat Baznas Hadir di Tanjungpinang

Sebarkan artikel ini
Ketua Baznas RI, Prof. Dr. KH Noor Achmad, resmikan Rumah Sehat Baznas (RSB) yang berlokasi di Jalan Bintan, tepat di depan Hotel Nite and Day, Tanjungpinang, Rabu, (7/5/2025)/f-dk

TANJUNGPINANG, deltakepri.co.id – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Kepulauan Riau kini resmi memiliki Rumah Sehat Baznas (RSB) yang berlokasi di Jalan Bintan, tepat di depan Hotel Nite and Day, Tanjungpinang.

Fasilitas kesehatan ini hadir sebagai Klinik Pratama yang memberikan layanan kesehatan secara gratis bagi masyarakat kurang mampu, dilengkapi Poli Umum, mobil ambulans, dan fasilitas penunjang lainnya.

Ketua Baznas RI, Prof. Dr. KH Noor Achmad, menyampaikan bahwa RSB Kepri merupakan unit ke-30 yang diresmikan oleh Baznas RI dengan total anggaran mencapai Rp2,7 miliar, yakni Rp2,2 miliar dari Baznas RI dan Rp500 juta dari Baznas Kepri.

“Ini juga komplit, ada ambulans, seluruh peralatan tersedia. Meskipun laboratoriumnya belum lengkap, insyaallah akan segera dilengkapi,” ungkap Noor Achmad, Rabu (7/5/2025).

Tak hanya itu, RSB Kepri direncanakan akan dilengkapi dengan Zcoffee, sebuah area tunggu yang nyaman agar masyarakat bisa menunggu pasien sambil bersantai.

“Dengan adanya Zcoffee, mereka bisa nongkrong sambil menunggu pasien. Harapannya, kesan orang yang datang ke sini bergembira dan merasa nyaman,” tambahnya.

Senada dengan itu, Hj. Saidah Sakwan dari Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas RI menyebut RSB merupakan bagian dari visi besar Baznas untuk menyejahterakan umat, salah satunya melalui peningkatan kualitas kesehatan.

“Ini adalah klinik tanpa kasir. Ke depan, kami akan tingkatkan statusnya menjadi klinik utama. Termasuk nantinya ada layanan dokter gigi, pemeriksaan kehamilan, hingga pelayanan untuk lansia,” jelas Saidah.

Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, turut mengapresiasi kontribusi nyata Baznas bagi pembangunan daerah, khususnya dalam bidang kesehatan dan pendidikan.

“Terima kasih kepada Baznas RI dan Baznas Kepri. Ini sangat luar biasa. Semoga semakin memperkuat kontribusi terhadap peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kepri,” ujar Nyanyang.

Dalam peresmian RSB tersebut, masyarakat tampak antusias memanfaatkan layanan kesehatan yang tersedia, mulai dari pengecekan tensi hingga tes darah secara gratis. (DK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *