BINTAN, deltakepri.co.id – Polres Bintan dan personil gabungan dari Brimobda Kepri dan Satpol PP gladi bersih pelatihan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Senin (12/08/2024).
Kegiatan simulasi digelar di halaman lantor Komisi Pemilihan umum (KPU) Bintan yang berada di Jalan Ceruk Ijuk Kecamatan Gumung Kijang Kabupaten Bintan.
Kabag Ops Polres Bintan AKP Eriman mengatakan jika kegiatan ini simulasi gladi bersih dengan melibatkan 391 personil gabungan.
“Untuk personil 391 gabunagn dari Polres Bintan, Brimobda dan Satpol PP Bintan” jelas Eriman.
Dikatakan Eriman, setelah hari ini akan digelar kembali hari Rabu 14 Agustus 2024 yang juga akan digelar di Depan Kantor KPU Bintan.
“Simulasi dilakukan dalam rangka operasi seligi mantap praja untuk kesiapan pengamanan pilkada yang berlangsung pada 27 September tahun 2024” ungkapnya. (Yuli)