BINTAN, deltakepri.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan menyediakan beasiswa bagi Putra/Putri Bintan yang sedang mengenyam pendidikan di bangku perkuliahan.
Beasiswa perguruan tinggi tersebut disediakan bagi jenjang pendidikan Strata Satu (S1) semua jurusan dan Diploma Satu (S1) khusus bidang pariwisata.
Pendaftaran terkait beasiswa dimulai hari ini tanggal 9 Juli dan ditutup pada tanggal 8 Agustus mendatang.
Para pendaftar bisa mendaftarkan diri secara online melalui https://beasiswabintan.com atau melakukan scan pada barcode yang tersedia.
Seluruh peserta yang akan mendaftar diminta membaca semua persyaratan yang harus dipersiapkan pada link tersebut.
Nantinya semua berkas yang diunggah akan divalidasi oleh Tim Verifikasi dan hasilnya akan diumumkan pada tanggal 22 Agustus 2024.
Tahap selanjutnya akan dilakukan validasi faktual terhadap berkas yang diunggah pada tanggal 26 hingga 30 Agustus 2024.
Dimana pada tanggal 30 Agustus tersebut juga aka langsung diumumkan hasil final para penerima Beasiswa Bintan 2024.
Bupati Bintan Roby Kurniawan mengatakan, beasiswa ini merupakan salah satu wujud komitmen pemerintah daerah mendukung proses pendidikan bagi anak-anak Bintan.
Bagi Roby, generasi masa depan harus dipersiapkan dari sekarang dengan cara memberi support yang maksimal sesuai dengan regulasi yang berlaku.
“Jadi beasiswa ini dipersiapkan untuk anak-anak kita untuk mendukung perjuangan mereka yang saat ini sedang menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi. Ini salah satu wujud komitmen kita bahwa sektor pendidikan jadi salah satu faktor utama dalam mempersiapkan generasi hebat yang akan memegang estafet pembangunan daerah di masa hadapan,” jelas Roby, Selasa (09/07).
Pemerintah Kabupaten Bintan memanggil seluruh mahasiswa asal Bintan untuk memanfaatkan beasiswa ini semaksimal mungkin.
Sesuai dengan amanat yang tertuang dalam UUD 1945, Pemerintah Kabupaten Bintan dalam beberapa programnya sangat memusatkan prioritas pada sektor pendidikan. (**)