Tanjungpinang

Siap-siap.. Pada Tanggal 13 Juni 2016, Pendafataran Siswa SMP Dibuka

×

Siap-siap.. Pada Tanggal 13 Juni 2016, Pendafataran Siswa SMP Dibuka

Sebarkan artikel ini

Delta Kepri – Pendaftaran siswa baru yang akan memasuki Sekolah Menengah Pertama (SMP) akan dibuka pada Tanggal 13 Juni 2016 mendatang.

Hal ini diberitahukan kepada seluruh orang tua anak, yang telah tamat dari sekolah dasar (SD) dan ingin melanjutkan lagi kejenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP).

“Kita informasikan bahwa untuk pendaftaran dibuka itu pada Tanggal 13 ini, untuk seluruh persyaratan langsung dari sekolah yang dituju,” ujar Kabid Pendidikan Dasar, Soemantri, saat dihubungi via telefon sekitar pukul 14.50 WIB

Dalam keseluruhannya ada beberapa jalur pendaftaran yang patut diketahui. Seperti jalur umum, pindahan, tidak mampu dan prestasi.

“Nanti kalo mendaftar ada beberapa jalur masuknya, tinggal pilih disana saja, seluruhnya nanti akan dijelaskan oleh pihak sekolah nya,”lugasnya.

Disamping itu, untuk calon siswa pindahan dari luar kota, wajib memiliki nilai kelulusan minimal 8,00. Dan kemudian, memiliki surat pindahan yang telah di tanda tangani oleh pihak Kepala Dinas Pendidikan Kota Asal.

“Kalau siswa pindahan harus minimal punya nilai 8.00 bang, harus juga memiliki surat pindah dari Disdik Kota asal, jadi seluruh persyaratan itu di antar ke Disdik Kota Tanjungpinang, baru bisa mendaftar disekolah yang akan ditujunya,” ucapnya. (Oppy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *